Selasa, 03 April 2012

Kerbau Belang Semakin Langka

KEDAIBERITA.COM – TORAJA - Inseminasi Buatan (IB) Kerbau belang yang kini realisasinya sedang berproses diharapkan dapat meningkatkan populasi ternak Kerbau. Hal yang tak kalah pentingnya adalah terjadinya peningkatan ekonomi masyarakat khusus para peternak maupun petani.

Sekertaris Dinas peternakan Toraja Utara (Torut) Daud Pongsapan, menuturkan, jika realisasi nyata yang ditandai dengan penandatanganan kerjasama, oleh pemerintah propinsi (Pemda) maupun pemerintah daerah (Pemda) juga pusat, perubahan besar akan terjadi khususnya di daerah Toraja.

Daud menambahkan adalah salah pameo yang berkembang ditengah masyarakat yang percaya populasi Kerbau belang tak akan berkurang.

“Saat ini terdapat 1000 lebih populasi kerbau belang di Toraja. Kelangkaan kerbau selain digunakan dalam upacara adat, potensi yang lebih besar memicu kelangkaannya adalah kerbau tidak dibiarkan bebas bercampur dengan kerbau lain,” terang Daud saat ditemui kedaiberita.com, di Rantepao Torut.

Namun, Daud mengakui tidak mengetahui persis MoU mengapa terjadi. “Lebih baik konfirmasi ke kepala dinas, saya tidak tahu mengapa hal itu terjadi,” ujarnya.

Dalam pandangan lainnya ia menjelaskan anggaran IB adalah kendala utama untuk pengembangan kerbau belang. Dana dari pusat memang ada, imbuh dia, namun hanya digunakan untuk percobaan laboratorium serta hal teknis terkait uji coba, kata Daud.

Menurutnya kedua kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara sebaiknya bersatu untuk menjawab kendala tersebut. Jika itu dilakukan maka masalah kelangkaan Kerbau juga ekonomi masyarakat Toraja terjawab.

Sebelumnya pada Selasa (22/11/2011) lalu Pemprov Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar forum Diskusi Group (FGD) pengembangan Kerbau belang. Dihadapan para stake holder yang terdiri dari LIPI, BBPT, Kemenristek, Balitnak hingga Pemprop dan kedua kabupaten di Toraja, Badan penelitian Pengembangan Daerah (Balitbangda) Pemprop Sulsel berjanji akan menggelar MoU dibulan Desember 2011.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

The best Casino Sites for Canadians in 2021
The best Canadian online casinos choegocasino.com for Canadians · 1. Ignition Casino, $2,750, and $1,000 casino · 2. Super Slots, $1,000, and $10,000 · 3. Super